Pj. Bupati Pringsewu Ikuti Upacara Detik-Detik Proklamasi, Upacara Ziarah Makam Nasional dan Ramah Tamah
PRINGSEWU - Setelah melaksanakan Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di Lapangan Pemda setempat, Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M., mengikuti Upacara Detik-Detik Proklamasi Republik Indonesia di halaman Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), dengan inspektur upacara Presiden RI Joko Widodo secara Virtual, Upacara Ziarah Makam Nasional dan Penaburan Bunga di Taman Makam Pejuang Purna Yudha Bhakti, di Pekon Keputran Kecamatan Sukoharjo, Sabtu (17/08/2024).
Selanjutnya Pj. Bupati Pringsewu Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M., bersama Forkopimda Kabupaten Pringsewu, Instansi Vertikal, Sekretaris Daerah, jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu, para Anggota DPRD, Ketua TP-PKK, DWP, IKADA dan Bhayangkari menggelar acara ramah tamah di lantai dasar Kantor Bupati setempat. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari Peringatan Hari Ulang tahun RI ke-79 yang dilaksanakan di Kabupaten Pringsewu.
Pada kesempatan tersebut, Penjabat Bupati Pringsewu juga memberikan taliasih kepada para veteran, kemudian dilanjutkan dengan pemberian sertifikat tanah kepada Dandim 0424/Tanggamus untuk calon Kodim Pringsewu dan juga piagam penghargaan kepada Universitas Aisyah Pringsewu, Penggilingan Padi Putra Mandiri serta sejumlah ASN.