Sekda Kabupaten Pringsewu Hadiri Pelantikan Penjabat Bupati Lampung Utara
BANDAR LAMPUNG - Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Drs.Heri Iswahyudi, M.Ag., menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Penjabat Bupati Lampung Utara, di Balai Keratun Pemprov Lampung, Senin (25/03/2024).
Setelah pelantikan Aswarodi sebagai Penjabat Bupati Lampung Utara, dilanjutkan dengan pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Kabupaten Lampung Utara, yang turut dihadiri oleh Pj. Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny. Agnesia Marindo, S.E., dan Ketua Bidang 1 Pembinaan Karakter Keluarga TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny. Sri Prihatin Heri.
Aswarodi yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, dilantik langsung oleh Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-640 Tahun 2024.